Pancal Bike Craft adalah usaha kecil menengah yang bergerak di bidang kerajinan kayu. Kerajinan kayu yang kami produksi adalah berupa sepeda keseimbangan atau Pushbike atau balance bike yang biasanya digunakan khusus untuk anak – anak usia 1,5 – 5 tahun. Selain Unik, sepeda kayu yang kami produksi juga mempunyai keungulan yaitu dari segi harga sudah pasti lebih terjangkau dibandingkan dengan balance bike besi atau aluminium dari pabrikan, kemudian ramah lingkungan karena berbahan dasar dari kayu, dan mempunyai daya tarik tersendiri dikalangan anak – anak karena sangat unik, menarik, dan kreatif.
Selain sepeda keseimbangan roda 2, kami juga memproduksi sepeda anak – anak tanpa pedal dari kayu dengan roda tiga. Sepeda kayu roda tiga ini biasanya untuk pilihan lain apabila para orangtua ada yang khawatir dengan putra putrinya jika menggunakan sepeda yang roda dua karena ditakutkan akan terjatuh. Namun, untuk sepeda yang roda tiga ini dari segi tujuan dan manfaatnyan tentu akan berbeda dengan sepeda keseimbangan roda dua.
Kayu yang kami gunakan untuk memproduksi sepeda ini menggunakan jenis kayu Jati Belanda atau pallet. Kami memilih jenis kayu jati belanda yang kualitas terbaik dan sudah pilihan. Kami juga memilih jenis kayu ini karena lebih ringan untuk anak – anak dibandingkan dengan jenis kayu lainnya, motif serat kayunya lebih bagus, bahan baku yang mudah didapat, dan harga juga relatif terjangkau.
Pushbike kayu kami selain bentuk pokoknya berupa sepeda, namun juga dilengkapi beberapa accessories yang lain yang bisa tambah menarik perhatian anak – anak yaitu bel sepeda yang warna warni, handel setang juga warna warni, serta dilengkapi standart atau paddock.
Dari segi keamanan, produk kami sudah melalui tahap uji coba untuk menggunakan sepeda kayu dan sampai saat ini tidak ada keluhan sama sekali. Dari proses pemilihan kayu, pengamplasan, sampai perakitan sepeda dilakukan secara teliti dan mengedepankan keamanan serta kenyamanan anak